7 Keajaiban Puasa Bagi Tubuh

2 Jun, 2017 | Kategori : Kesehatan
014955996563-Kebiasaan-yang-Wajar-Ini-Justru-Membuat-Kita-Cepat-Lapar-dan-Gak-Tahan-Puasa

7 KEAJAIBAN PUASA BAGI TUBUH

Tak terasa bulan Ramadhan semakin dekat, kita sebagai umat muslim tentunya tidak sabar dengan kedatangan bulan suci yang penuh berkah ini. Banyak orang yang berlomba-lomba ingin mendapatkan pahalanya sebanyak mungkin.

Kita pasti memiliki cara dan kiat masing-masing dalam menghadapi bulan puasa. Karena sebagian orang mempunyai tinggkat kemampuan dan halangan sendiri contohnya saja mengalami sakit atau penyakit bawaan. Walaupun puasa dinilai sangat menguji diri dari lapar dan haus sehingga bisa membuat lemah. Sebenarnya, sangat sering kita tidak menyadari bahwa puasa adalah keajaiban yang telah Allah ciptakan bagi manusia untuk menolong manusia itu sendiri.

Puasa

Mari kita lihat beberapa keajaiban dari puasa yang mungkin kita sering dengar namun kita abaikan. Agar sebagai umat kita tidak hanya termotivasi mendapat pahala namun juga mendapatkan manfaatnya.

1. Kekebalan Tubuh Semakin Meningkat

Menurut penelitian, saat orang berpuasa maka akan terjadi peningkatan limfosit sampai dengan 10 kali lipat di dalam tubuhnya, hal ini memberikan pengaruh besar terhadap ancer imunitas tubuh. Jadi ketika berpuasa, kekebalan tubuh kita semakin meningkat bukannya     semakin turun. Puasa juga menghindarkan kita dari berbagai virus dari lingkungan yang tidak baik. Badan memang terasa lemas tapi itu akibat tidak makan atau belum terbiasa pada awal-awal puasa.\

2. Ginjal Menjadi Lebih Sehat

Kita setiap hari selalu makan dan minum tanpa batas, berbeda pada saat bulan puasa kita tidak makan lebih dari 12 jam sehingga ginjal kita berkerja lebih sedikit oleh karena itu ginjal kita dapat beristirahat sehingga ginjal menjadi lebih sehat.Ginjal merupakan penyaring zat berbahaya apapun yang kita makan dan minum, fungsi  ginjal akan maksimal bila kekuatan osmosis urin mencapai 1.000 sampai 12.000 ml osmosis/kg air dan satu-satunya cara adalah dengan menguragi asupan air seperti saat berpuasa.

3. Mencegah Penyakit Diabetes dan Kelebihan Nutrisi

Puasa menahan lapar dan haus, juga berpengaruh pada konsumsi gula dan makanan berlemak. Kita lebih dapat mengontrol dan mengurangi makanan tersebut sehingga berbagai macam penyakit kardiovaskuler  dapat kita hindari. Badan menjadi lebih sehat serta kolestrol tidak naik.

4. Mengurangi Kegemukan

Sudah umum kita ketahui bahwa dengan berpuasa bisa menjadi cara diet bagi sebagian orang. Saat puasa usus-usus dalam tubuh akan lebih bersih dari sisa-sisa endapan makanan, endapan makanana inilah apabila kelebihan akan menjadi lemak diperut dan memperbaiki system pencernaan. Dengan berpuasa lemak tubuh berkurang sehingga badan menjadi kurus, sirkulasi makanan dan buang air besar menjadi lancar. Bagi yang mengalami kegemukan ataupun lemak berlebih, bulan puasa menjadi bulan penuh berkah yang ditunggu karena dapat membuat tubuh kurus walaupun bagi sebagian orang puasa sangatlah menyiksa.

5. Baik Untuk Kesehatan Jantung dan Pembuluh Darah

Puasa memiliki dampak yang sangat baik bagi jantung, saat berpuasa tubuh kita melakukan peningkatan HDL dan penurunan LDL yang menurut penelitian “chronobiological” ternyata hal tersebut merupakan hal yang sehat bagi jantung dan pembuluh darah. Kita akan terhindar dari penyakit kardiovaskuler dan tingkat kesehatan akan semakin meningkat.

6. Psikologis Menjadi Tenang Sehingga Mencegah Penyakit Kronis

Puasa mengahruskan kita menahan amarah dan hawa nafsu, hal ini membuat keadaan psikologis seseorang menjadi lebih tenang dan secara ilmiah akan menurunkan kadar adrenalin dalam tubuh. Minimnya adrenalin akan memberikan efek baik pada tubuh seperti mencegah pembentukan kolesterol dn kontraksi empedu yang lebih baik dimana hal ini dapat mengurangi resiko penyakit pembuluh darah, jantung dan otak seperti jantung koroner, stroke dan yang lainnya.

7. Membuat Pola Pikir Menjadi Tajam dan Kreatif serta Menyembuhkan Penyakit Mental

Otak memiliki fungsi pembersih dan penyehat otak dengan bantuan sel yang disebut neuroglial cells. Saat berpuasa sel-sel neuron yang mati atau sakit akan dimakan oleh sel-sel neuroglial ini, dimana akan berdampak pada mental seseorang bahkan seorang ilmuwan dibidang kejiawaan yang bernama Dr. Ehret menyatakan bahwa beberapa hari berpuasa akan memberikan dampak pada kesehatan fisik. Selain itu pikiran menjadi tenang dan hal ini malah membuat pikiran bekerja lebih tajam serta kreatif.

 

Dibuat Oleh :

Ny. Andriyanie Muludin

(Ka Ranting Bhayangkari Tasik Payawan)