4 Hadiah Berkesan untuk Hari Ibu

22 Dec, 2019 | Kategori : Lain-lainTips
mothers day a

Hari Ibu yang jatuh pada 22 Desember nanti sudah semakin dekat. Apakah Anda sudah menyiapkan kado untuk Ibu atau istri tercinta? Jika belum, jangan khawatir sebab Anda masih belum terlambat untuk mempersiapkan kado untuk keluarga tercinta. Kali ini kami akan membagikan beberapa ide hadiah berkesan untuk hari ibu yang tentunya ramah di kantong.

1. Ucapan Selamat Hari Ibu. Walaupun terkesan terlalu sederhana, namun percayalah jenis hadiah hari ibu yang satu ini merupakan hadiah yang memberikan kesan paling tinggi. Berikan ucapan secara langsung, jika tidak sempat Anda pun juga bisa menelpon Ibu tercinta. Jika ingin lebih berkesan, Anda juga dapat mengirimkan surat atau ucapan melalui pesan singkat. Tunjukkan rasa terima kasih Anda kepada ibu atau istri Anda atas kerja keras yang telah mereka dedikasikan kepada keluarga.

mothers day c

2. Lakukan Aktifitas Bersama Ibu. Anda dapat mengajak ibu untuk melakukan aktivitas bersama. Ajak ibu untuk memasak bersama, berolahraga bersama, atau sekedar mengobrol sambil minum teh bersama. Anda juga bisa mengajak ibu pergi dengan cucu. Jadikan momen ini untuk lebih saling berbagi dan mendengar cerita satu sama lain. Hal ini karena seringkali yang dibutuhkan seorang ibu adalah momen bersama anak dan cucu tercinta, anak-anak yang semakin hari semakin dewasa seringkali memiliki waktu yang semakin sedikit dengan keluarganya. Maka dari itu, manfaatkan momen ini untuk menciptakan waktu berkualitas dengan ibu Anda.

mothers day b

3. Hari Libur Untuk Ibu/Istri. Biarkan hari ibu menjadi hari spesial untuk para ibu dan istri. Suami dan anak-anak bisa mengerjakan seluruh pekerjaan rumah dan kewajiban yang sehari-hari dilakukan oleh ibu/istri. Biarkan ibu/istri beristirahat di rumah, pergi keluar bersama teman-temannya, atau berikan voucher perawatan di salon, tentu saja Anda bisa mendapatkan voucher dengan potongan harga di situs-situs khusus penjual voucher. Inilah saatnya Anda dan keluarga untuk bertanggungjawab atas pekerjaan yang seharusnya dilakukan ibu/istri. Percayalah, hal ini akan membuat ibu/istri menjadi lebih santai sejenak dan bisa menikmati hari liburnya.

4. Bunga. Bunga umumnya menjadi hadiah yang diberikan pada hari ibu. Meskipun begitu, harga bunga saat ini juga tidak terlalu ramah di kantong. Anda dapat mengakalinya dengan membeli di pusat penjualan bunga seperti Rawa Belong, dan membungkusnya sendiri dengan plastik dan pita cantik dan disertai dengan kartu ucapan buatan. Memberi hadiah bunga tidak lagi menjadi sesuatu yang mahal, bukan?

mothers day d

Sudah ada dalam bayangan ingin memberi kado apa? Yuk, langsung laksanakan di hari ibu yang  tinggal beberapa hari lagi.

 

Dikutip dari : https://www.amalan.com/id/blog/4-hadiah-berkesan-untuk-hari-ibu-22-desember