Webinar : Peran Strategis Dharna Wanita Persatuan Dalam Pencegahan Stunting

29 Jul, 2022 | Kategori : Ketua,Pengurus
WEBINAR STUNTING_1

Jakarta, 28 Juli 2022

Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional (HAN) tahun 2022, Ketua Umum Bhayangkari Ny. Juliati Sigit Prabowo yang diwakili oleh Ketua Bhayangkari Daerah Metro Jaya Ny. Adit Fadil Imran, serta anggota Seksi Sosial PP. Bhayangkari telah mengikuti kegiatan webinar secara hybrid yang dilaksanakan oleh Dharma Wanita Persatuan Pusat bekerjasama dengan Kementerian PPPA dengan mengangkat tema “Peran Strategis Dharna Wanita Persatuan Dalam Pencegahan Stunting”.

Dalam kesempatan ini DWP membahas permasalahan diantaranya:
1. Stunting dan Generasi Masa Depan Indonesia (Upaya Pencegahan dan Penanganannya)
2. Pentingnya Perbaikan Pola Makan Baik Dari Segi Jumlah dan Kualitas Gizi Sebagai Upaya Pencegahan Stunting.
3. Peran Strategis DWP dalam Mendukung Program Penurunan Stunting di Indonesia.

Kegiatan di laksanakan melalui hybrid di Hotel Le Meridien dan melalui media Zoom, diikuti juga oleh Ketua Seksi Sosial PG/PCBS/ PD se-Indonesia dengan menggunakan Seragam PSH Bhayangkari.

#bhayangkari
#bhayangkaripenguruspusat
#seksisosialpp
#dwpp
#kemenppari
#han2022
#indonesia

 

 

WEBINAR STUNTING_1 WEBINAR STUNTING_2 WEBINAR STUNTING_3 WEBINAR STUNTING_4 WEBINAR STUNTING_5 WEBINAR STUNTING_6