Bantuan Kepada Korban Kebakaran Di Jembatan Besi, Tambora Jakarta

23 May, 2020 | Kategori : Pengurus,Pengurus Pusat

Kebakaran yang melanda pemukiman padat penduduk di Kelurahan Jembatan Besi, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat mengakibatkan 97 rumah di 2 RW yaitu RW 03 dan RW 04 hangus terbakar.

Hal ini menggerakkan Bhayangkari dan Yayasan Kemala Bhayangkari untuk memberikan Bantuan Kemanusian kepada korban kebakaran di Wilayah Hukum Polsek Tambora.

Adapun bantuan yang disalurkan adalah sebagai berikut:
– 400 Dos Air mineral @9600 Botol
– 553 Paket Sembako
– 550 Paket makanan kering (susu cair, biskuit, roti, sabun, sikat gigi, odol, dan kopi sachet)
– 268 kain sarung
– 600 pakaian baru
– 650 handuk
– 600 selimut

Semoga bantuan yang diberikan dapat sedikit meringankan beban para korban kebakaran Tambora di saat menyambut Hari Raya Idul Fitri dan pandemi Covid-19 ini.

IMG_20200523_151842

IMG_20200523_151910

IMG_20200523_151818

IMG_20200523_151753